ABSTRAK - Pengaruh Pengetahuan, Kemampuan dan Pengalaman Kerja terhadap Kinerja Karyawan di Bank Rakyat Indonesia Syariah Kantor Cabang Bandung Suniaraja

Beranda / Berita / ABSTRAK - Pengaruh Pengetahuan, Kemampuan dan Pengalaman Kerja terhadap Kinerja Karyawan di Bank Rakyat Indonesia Syariah Kantor Cabang Bandung Suniaraja
22 Juli 2019

Pengaruh Pengetahuan, Kemampuan dan Pengalaman Kerja terhadap Kinerja Karyawan 
di Bank Rakyat Indonesia Syariah Kantor Cabang Bandung Suniaraja

Miftahulhidaya Sudirman
Perbankan Syariah

ABSTRACT 

The background of this research is the knowledge of employees who are not in accordance with the field of work, lack of ability of employees to achieve company targets, and fluctuations in the tenure of employees that affect to performance of employees at BRI Syariah KC Bandung Suniaraja.

This research aims to determine the influence of knowledge, ability and experience of on the performance of employees in BRI Syariah Branch Office Bandung Suniaraja.

The research object is the employee's performance in BRI Syariah Branch Office Bandung Suniaraja. The type of research is an associative quantitative, the data type is primary, and uses data collection techniques in the form of observations, interviews, library studies, and questionnaires. While the type of sample used is a saturated sample, with samples taken from the whole population of employees in BRI Syariah Branch Office Bandung Suniaraja is 43 people.

The results showed that there was no significant influence between the knowledge on the performance of employees at BRI Syariah Branch Office Bandung Suniaraja, with the results of t-test where the value of tcount < tvalue (1.122 < 2.023), there is no influence Significant between the ability to employee performance in BRI Syariah KC Bandung Suniaraja, with t-test results where the value of tcount < tvalue (1.861 < 2.023), there is a significant influence between work experience on the performance of employees in BRI Syariah Branch Office Bandung Suniaraja, with t-test results where the value of tcount < tvalue of this (4.110 > 2.023), and there is the influence of knowledge, ability, and experience of work simultaneously on the performance of employees in BRI Syariah Branch Office Bandung Suniaraja with results F-test where Fcount > Ftabel (5.958 > 2.85).

Keywords: Knowledge, Ability, Experience of Work and Performance of Employee


ABSTRAK

Latar belakang penelitian ini adalah pengetahuan karyawan yang kurang sesuai dengan bidang pekerjaan, kurangnya kemampuan karyawan dalam mencapai target perusahaan, dan fluktuatifnya masa kerja karyawan sehingga dapat mempengaruhi kinerja karyawan di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja. 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan, kemampuan dan pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan secara di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja.

Objek penelitiannya adalah kinerja karyawan di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja. Jenis penelitiannya adalah kuantitatif asosiatif, jenis datanya adalah data primer, dan menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, studi pustaka, dan kuesioner. Sedangkan jenis sampel yang digunakan adalah sampel jenuh, dengan sampel yang diambil dari seluruh populasi karyawan di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja adalah 43 orang.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara pengetahuan terhadap kinerja karyawan di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja, dengan hasil uji t dimana  nilai thitung < nilai ttabel  (1,122 < 2,023), tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara kemampuan terhadap kinerja karyawan di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja, dengan hasil uji t dimana nilai thitung < nilai ttabel (1,861 <  2,023), terdapat pengaruh yang signifikan antara pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja, dengan hasil uji t dimana nilai thitung > nilai ttabel (4,110 > 2,023), serta terdapat pengaruh pengetahuan, kemampuan, dan pengalaman kerja secara simultan terhadap kinerja karyawan di BRI Syariah KC Bandung Suniaraja dengan hasil uji F dimana Fhitung > Ftabel (5,958 > 2,85).

Kata Kunci: Pengetahuan , Kemampuan, Pengalaman Kerja dan Kinerja Karyawan

#Hastag
Berita Lainnya
Copyright © 2024 Masoem University