Alasan Mengapa Harus Berbisnis Online

Beranda / Berita / Alasan Mengapa Harus Berbisnis Online
2 April 2021
Alasan Mengapa Harus Berbisnis Online

Berkembangnya teknologi digital membuat bisnis online atau digital business semakin menjamur di mana-mana. Banyak pelaku-pelaku ekonomi digital yang mulai terjun menekuni usaha dengan bantuan teknologi informasi khususnya internet. Beberapa pelaku bisnis online biasanya hadir dari kalangan milenial, yang lahir pada tahun 1980 sampai 2000-an. Berkembangnya bisnis online tentunya menciptakan segmentasi pasar baru, yaitu segmentasi pasar dari kalangan milenial atau Gen-Z, sebagai generasi yang sedari kecil sudah akrab dengan internet.

Dalam berbisnis online, kita sebagai pelaku bisa menjual apa saja, dari mulai barang fisik hingga jasa pelayanan. Tentu dengan pemanfaatan internet sebagai medium marketingnya. Pemanfaatan internet untuk hal-hal positif menjadi keharusan, salah satunya pemanfaatan internet untuk kegiatan ekonomi. Selain mahir dalam aspek konsep dan teori ekonomi, seorang pebisnis online mesti memiliki pemahaman mengenai literasi digital, supaya tau bagaimana memahaminya. Hadirnya internet tentu menjadi peluang agar kita bisa meningkatkan tarap hidup melalui jalan peningkatan ekonomi.

Adapun alasan mengapa kita harus berbisnis online adalah sebagai berikut:

1. Modal relatif minim

Modal merupakan aspek terpenting dalam membangun sebuah usaha. Tidak ada usaha yang berdiri maju tanpa ada sokongan modal awal. Akan tetapi, khusus untuk bisnis online, modal yang dipergunakan bisa terhitung cukup minim.

Misalkan, jika kita ingin membuka usaha kuliner martabak di kota kota besar, kita harus mengeluarkan modal yang tidak sedikit. Modal tersebut digunakan untuk menyewa tempat, perlatan masak, serta perlatan pendukunh.

Akan tetapi jika kita berjualan secara online, kita tidak perlu membeli gerobak, sewa tempat, menyediakan kursi, meja dan yang lain. Sebab jika berjualan secara online kita cuma butuh perlatan utamanya saja. Seperti alat masak dan adonan, tanpa perlu sewa tempat dan membeli gerobak.

2. Promosi bisnis online didukung teknologi internet

Generasi milenial adalah generasi yang diuntungkan dengan hadirnya internet. Sebab teknologi informasi dan komunikasi sedang berkembang pesat. Apalagi sekarang masyarakat sedang gandrung-gandrungnya memakai sosial media, disertai maraknya marketplace berbagai platform.

Produk-produk teknologi tersebut tentunya bisa sangat membantu untuk mengangkat promosi bisnis kita supaya  terpublikasi lebih luas dan diketahui banyak orang. Dengan jangkauan yang lebih luas, tentunya bisnis kita akan mendatangkan keuntungan yang banyak.

3. Resiko bisnis online gak terlalu besar

Ada bermacam cara dalam menjalankan bisnis online. Ada yang membuka usaha dengan modal sendiri dan memproduksi sendiri lalu menjualnya. Ada juga yang menjadi reseller atau menjadi dropshipper dengan menjual barang milik orang lain

Resiko menjalankan bisnis online terbilang relatif kecil. Menjadi reseller atau dropship misalnya. Kita hanya menjual ketika ada permintaan dari konsumen. Selain itu, kita tidak perlu mengeluarkan modal, resiko rugi menjadi kecil. Dan untuk bisa banyak.

4. Pangsa pasar lebih luas

Konsumen bisnis online memiliki segmentasi pasar yang lebih besar dibanding bisnis offline. Hal ini  dikarenakan akses masyarakat terhadap produk kita terbantu oleh adanya media sosial, serta marketplace. Sehingga produk kita bisa diketahui banyak orang.

Berbeda dengan bisnis on base konvensional, yang hanya membuka lapak di toko. Konsumen yang mengakses produk kita menjadi terbatas. Akan tetapi sebagai saran aja, jika  sudah memiliki bisnis online, tidak ada salahnya untuk mempunyau toko offline sebagai tambahan penghasilan.

5. Keuntungan lebih tinggi

Keuntungan menjalani bisnis online bisa dibilang lebih besar ketimbang membuka bisnis secara konvensional atau offline. Hal ini disebabkan, karena modal yang dikeluarkan bisa dibilang relatif lebih rendah sehingga marjin keuntungan bisa lebih tinggi.

#Hastag
Berita Lainnya
Copyright © 2025 Masoem University