Tahukan kamu dari hasil pertanian, selain biji ada bahan lainnya yang bisa dijadikan peluang bisnis. Pertanian merupakan usaha pengolahan sumber daya alam untuk memenuhi kebutuhan pangan manusia melalui kegiatan penanaman atau pembudidayaan tanaman dilahan basah (sawah ) maupun lahan kering (ladang). Dari hasil panen biasanya yang kita ambil untuk dimanfaatkan dan dikonsumsi adalah bijinya. Seperti halnya pada tanaman padi, jagung, kopi, bawang, kacang tanah, karet, kapas, teh, bawang, kelapa, kedelai dan masih banyak lagi, ternyata selain itu beberapa bahan hasil tani lainnya bisa diolah juga untuk dijadikan peluang bisnis tambahan penghasilan. Bahan-bahan tersebut antara lain:
- Jerami
- Jerami adalah bagian batang padi yang sudah kering dan siap di tuai. Pemanfaat jerami hasil sisa panen dapat dimanfaatkan sebagai mulsa alami, yang biasanya digunakan sebagai bahan penutup tanah pada saat proses budidaya tanaman untuk mengatur temperatur kelembapan , menekan pertumbuhan gulma dan penyakit agar tanaman tumbuh dengan baik. Jerami ini berguna untuk menyimpan air lebih banyak yang sangat diperlukan dalam perkembangan tanaman.
- Jerami juga bisa dimanfaatkan sebagai pakan ternak sapi. Bahan ini menjadi bahan pakan alternative ternak sapi selain rumput dengan memilah batangnya yang masih hijau dan segar dan harus diolah lagi dengan cara difermentasi terlebih dahulu.
- Bekatul
- Bekatul adalah lapisan terluar dari beras yang terlepas saat proses penggilingan gabah (padi) atau hasil samping penggilingan padi yang terdiri dari lapisan aleuron, endosperm dan germ (sumber wikipedia).
- Bagi masyarakat pedesaan bekatul sering diolah sebagai bahan pakan ternak ayam, tapi ternyata bekatul juga bisa dikonsumsi oleh manusia. Kandungan gizi dan manfaatnya tidak kalah penting dengan mengkonsumsi beras putih. Pada bekatul terdapat vitamin B, vitamin E, protein, asam lemak tidak jenuh, mineral kalsium magnesium dan vitamin B15 yang dapat mecegah terserangnya berbagai macam penyakit seperti menghambat kejadian kencing manis, menekan frekuensi penyakit beri-beri, mencegah penyakit jantung dan kanker.
- Sekam
- Sekam adalah bagian dari bulir padi-padian berupa lembaran yang kering, bersisik, dan tidak dapat dimakan, yang melindungi bagian dalam endospermium dan embrio (sumber Wikipedia). Dalam pengolahannya sekam dijadikan arang sebagai bahan tanaman murni berbasis tanah (tanpa campuran) holtikuktura secara teknik hidroponik. Hasil dari arang sekam ini banyak memberikan mafaat untuk menyuburkan tanaman, memacu pertumbuhan microorganisme yang baik, menjaga kondisi tanah agar tetap gembur, menjaga kelembapan tanah dan meningkatkan daya serat air.
- Daun
- Daun yang terdapat pada tumbuhan seperti tanaman jagung bisa digunakan sebagai silase. Silase adalah bahan pakan hasil fermentasi memiliki kadar air yang cukup tinggi yang diberikan kepada hewan ternak.
Dari uraian diatas, hasil sisa pengolahan pertanian bisa kita jadikan sebagai tambahan penghasilan dan peluang bisnis. Sisa penguraian pertanian dimanfaatkan dengan diolah kembali kemudian dijadikan bahan-bahan siap pakai dan secara tidak langsung hal ini juga berdampak pada pengurangan limbah pertanian.